Di tengah guncangan perang yang terjadi di negaranya, duta besar Palestina untuk Indonesia tidak absen dari keterlibatannya dalam kegiatan amal tersebut.
RUANGPOLITIK.COM – Bazar amal tahunan atau annual charity bazaar 2023 yang diselenggarakan oleh Women’s International Club menghadirkan stall dari duta besar seluruh negara Oase Kabinet Indonesia Maju salah satunya booth dari Palestina.
Istri Duta Besar Palestina untuk Indonesia Fatina Al Shun tampak berkaca saat mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Presiden Jokowi, segenap Kementerian maupun warga Indonesia atas dukungannya.
“Saya ingin berterima kasih, kepada Presiden Joko Widodo, dan istri, dan semua dan semua kementerian, dan semua orang-orang yang mendukung negara kita setiap saat, terima kasih kepada masyarakat Indonesia terima kasih banyak,” ujar Istri Duta Besar Palestina untuk Indonesia Fatina Al Shun, kepada media, Rabu (8/11/2023).
Di tengah guncangan perang yang terjadi di negaranya, duta besar Palestina untuk Indonesia tidak absen dari keterlibatannya dalam kegiatan amal tersebut.
Sebelum memulai kegiatan Iriana Joko Widodo (Jokowi) dalam sambutannya menyampaikan duka mendalam dan berharap perang segera berakhir, sekaligus memanjatkan doa atas apa yang terjadi di Palestina.
“Berdoa dahulu untuk saudara-saudara kita yang ada di Palestina yang kondisinya sangat memprihatinkan, semoga dengan doa tadi segeralah berakhir,” ujar Ibu Negara Iriana Jokowi, di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta, Rabu (8/11/2023).
Diketahui kegiatan Annual Charity Bazaar WIC 2023 resmi dibuka Rabu (8/11/2023) oleh Ibu Negara Iriana Jokowi dan Bazar akan berlangsung hingga Kamis (9/11/2023).
Bazar diikuti sejumlah stall duta negara yang tegabung dalam negara-negara Oase Kabinet Indonesia Maju, organisasi pemerintah, organisasi nonprofit, serta 300 pengusaha dari seluruh Indonesia ikut memeriahkan kegiatan yang digelar di Hall B, JCC Senayan Jakarta.
Editor: B. J Pasaribu
(RuPol)