Bagaimana tidak, ia dan Prabowo berada dalam satu meja. Duduk saling berhadapan hanya dengan jarak tifak sampai semeter.
RUANGPOLITIK.COM —Prabowo Subianto jadi salah satu figur terkuat bursa calon presiden 2024. Ia bersaing dengan deua nama lainnya, Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo.
Meski begitu, soal siapa yang akan mendampinginya hingga kini masih belum pasti.
Di tengah ketidak pastian itu, Wakil Ketua Partai Gelora Fahri Hamzah menunggah sebuah foto. Foro itu menimbulkan pertanyaan.
Bagaimana tidak, ia dan Prabowo berada dalam satu meja. Duduk saling berhadapan hanya dengan jarak tifak sampai semeter.
Fahri mengenakan pakaian batik, sementara Menteri Pertahanan itu menggunakan kemeja safari khasnya.
Lebih menimbulkan pertanyaan lagi, keterangan unggahan itu juga malah diakhiri dengan tanda tanya.
“Apa yang akan terjadi?” kata Fahri, dikutip fajar.co.id, Sabtu (8/7/2023).
Warganet pun berspekulasi, soal isi pembahasan dalam pertemuan keduanya. Ada yang mengaitkannya dengan pendamping Prabowo di pemilihan presiden 2024 nanti.
“Tok Cawapres,” ujar pengguna Twitter @Hudakeyy.
Ada pula yang mengatakan, perbincangan tatap muka itu membahas hal rahasia.
“Biasanya, kalau sudah ‘Face to Face’ gitu unsur ‘Secret’ menjadi dominan,” ucap pengguna Twitter @footballervote.
“Kalo ini bisa maju 2024 keajaiban bagi indonesia. Tapi mungkin tidak yaa. Hny Alloh yang maha tahu,” ungkap pengguna Twitter @cempakablok7.
Editor: B. J Pasaribu
(RuPol)