RUANGPOLITIK.COM-Terungkap penyebar kaos bertuliskan ‘Anies Baswedan Presiden Indonesia’ merupakan Forum Komunikasi Tanah Merah Bersatu (FKTMB). Dan sebanyak 50 kaos yang disebar.
Sebagaimana diketahui, kaos bergambar Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang bertuliskan ‘Anies Baswedan Presiden Indonesia’ menjadi polemik di media sosial.
Viralnya kaos tersebut, FKTMB memberikan klarifikasi melalui postingan video yang diunggah melalui akun Twitternya.
Ronald selaku warga Tanah Merah mengaku, bahwa kaos bergambar Anies Capres dibuat oleh warga Tanah Merah dan membagikan kepada pemudik.
Berita Terkait:
Peringati MayDay, Massa Buruh Gelar Aksi Di Depan KPU
Gubernur Anies Dituding Bagikan Kaus Anies Presiden Indonesia, Ini Bantahan Ariza…
Gerindra Sudah Siapkan Pengganti Anies di DKI Jakarta, Ini Figurnya
Lepas Pemudik, Anies: Perbanyak Dongeng ke Anak, Jangan Main Hp Terus
Lanjut, Ronald membuat kaos Anies capres berdasarkan inisiatif FKTMB tanpa sepengetahuan Anies Baswedan.
“Kami menyatakan bahwa kaos Anies capres kami yang bagikan jumlahnya hanya 50, dibuat oleh warga tanah merah, kami lakukan tanpa kordinasi dengan Pak Anies dan Pemprov DKI,” ucap Ronald.
Diketahui FKTMB membuat kaos capres Anies tersebut bertujuan untuk mendorongnya menjadi Presiden karena sudah menempati janjinya.
“Kami ingin mendorong pak Anies sebagai Presiden, kami warga tanah merah sudah melihat kerja nyata Pak Anies dalam membangun kampung Tanah Merah. Kami suka pemimpin menepati janji dan amanah seperti Anies. dan akan terus mendorong jadi Presiden, dengan izin atau tidak kita tetap kampanyekan,” ucapnya.
“Soal ini pak Anies memang tidak tau, ini memang dari kami warga Tanah Merah tidak memberitahu siapapun dan pak Anies tidak tau. Kami bukan bawahan pak Anies juga buat apa kami lapor, yang kami mau hanya pak Anies menjadi Presiden terbaik bagi warga Tanah Merah. Urusan kami sebagai rakyat itu clear kami warga Tanah Merah bukan utusan Pak Anies,” sambungnya.
Dalam acara program mudik tersebut, terdapat sejumlah orang peserta mudik menggunakan kaos bergambar Anies yang bertuliskan ‘Anies Baswedan Presiden Indonesia’.
Alhasil Jubir PSI Sigit Widodo melontarkanya tuduhanya melalui video yang beredar bahwa Anies terlihat ikut membagikan baju kaos kepada warga di dalam bis. Padahal Anies saat itu mengenakan baju dinas.
“Sekarang malah beredar video Pak @aniesbaswedan membagi-bagikan kaosnya kepada para pemudik dengan menggunakan baju seragam gubernur” ujar Sigit.
“Itu kegiatan Pemprov @DKIJakarta yang menggunakan uang rakyat Rp 13,7 miliar dana APBD. Mungkin Pak Anies atau relawanya bisa klarifikasi?’ sambungnya.
Bahwa fakta sebenarnya, Anies Baswedan membagikan peralatan kesehatan hand sanitaizer, masker dan lain- lain.
Hal tersebut dikonfirmasi oleh relawan Anies, La Ode Basir. (AP)
Editor: B. J Pasaribu
(RuPol)